Bahan :
- 1 ekor ikan kakap ukuran besar
- jeruk nipis
- garam
- 200 gr maizena
- 100 gr terigu
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- garam
- merica
Bahan pencelup :
- telur dari kulkas
Saus asam manis :
- 1/2 buah bawang bombay, potong memanjang
- 100 gr nanas matang
- 1 buah wortel, potong korek api
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1/2 buah paprika
- 5 sdm saus tomat
- 1 1/2 sdm muncung/penuh maizena campur dengan 200 ml air
- 1 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt cuka
- garam secukupnya
- 3 sdm margarin untuk menumis
Cara membuat :
·
Fillet ikan kakap, lalu potong-potong daging
filet tadi. Bubuhi sedikit garam dan air jeruk nipis.
·
Gulingkan ikan dalam campuran tepung lalu
celupkan ke kocokan telur lalu gulingkan lagi di tepung lalu goreng sampai
garing. Sisihkan.
·
Panaskan margarin, lalu tumis bawang bombay,
bawang putih sampai harum. Masukkan wortel. Aduk sampai layu.
·
Tuang saus tomat. Tambahkan garam, gula, merica.
Beri campuran air dan maizena. Aduk sampai mendidih dan kental. Tambahkan
paprika, nanas dan cuka. Masak sebentar. Matikan api.
·
Tuang saus di atas ikan yang sudah ditata.
Sajikan hangat.